Rabu 21 Mar 2012 22:38 WIB

Bupati Bogor Minta Kades tak Coba Langgar Kewenangan

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Bupati Bogor, Rachmat Yasin, meminta kepala desa untuk mengoptimalkan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat di desa masing-masing. Selain itu, pihaknya juga meminta agar para kades juga tidak mencoba bertindak di luar kewenangannya.

"Kewajiban utama kades adalah memberikan pelayanan pemerintahan seoptimal mungkin sehingga mendorong masyarakat desa ke arah kemajuan, kemandirian dan kesejahteraan. Lakukan konsolidasi, komuniasi dengan seluruh jajaran dan hati-hati untuk tidak coba-coba bertindak di luar kewenangan," kata Bupati dalam acara Rabu keliling di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor Jawa Barat, Rabu (21/3).

Bupati menilai, pelayanan pemerintahan di daerah setingkat desa masih belum maksimal sehingga masih terjadi karut-marut pelayanan masyarakat. Dalam pembangunan masyarakat, kata Bupati, kepala desa dituntut memberikan manfaat nyata kepada masyarakat. Bagi masyarakat dengan menikmati langsung dari hasil pembangunan daerah, masyarakat akan tergerak untuk berpartisipasi dan melibatkan diri secara aktif dalam proses pembangunan.

Bupati meminta kades untuk mengembangkan komunikasi dan konsolidasi yang intensif dengan perangkat desa dan berbagai elemen masyarakat lainnya dalam mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat. Tak hanya itu, mereka juga diminta memperhatikan aspek administrasi demi kelancaran akses masyarakat terhadap layanan pemerintah desa serta mempermudah monitoring, evaluasi dan pertanggung jawaban pemerintah desa.

Pada kegiatan Rabu Keliling ini, Bupati melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Kemang. Bupati berdialog dengan aparat kecamatan, desa, dan masyarakat untuk mendengar langsung permasalahan yang ada di wilayah tersebut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement