Senin 09 Apr 2012 15:23 WIB

Sultan Persilahkan Siswa SMA 17 Belajar Sementara di Sasana Hinggil

Rep: Neni Ridarineni/ Red: Hafidz Muftisany
Sasana Hinggil Keraton Yogyakarta
Foto: kaskus
Sasana Hinggil Keraton Yogyakarta

REPUBLIKA.CO.ID,  YOGYAKARTA - Gubernur DIY Hamengku Buwono X mengatakan telah meminta kepada Walikota Yogyakarta Haryadi Suyuti dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DIY  untuk segera memindahkan para siswa SMA '17'1 ke tempat yang lebih kondusif.

''Kalau tidak ada, saya menyilahkan untuk memakai dulu Sasana Hinggil di Alun-alun Utara sebagai tempat belajar sementara siswa. Supaya siswa ada  kepastian dan tenang. Kasihan mereka kan mau ujian,''kata Gubernur DIY Sultan Hamengku Buwono X  pada wartawan, Senin (9/4).

Dia mengaku tidak mengetahui persis apa persoalan yang terjadi di sekolah tersebut. Namun HB X mementingkan para siswa yang mau ujian bisa di tampung agar mereka bisa merasa tenang saat belajar.  Apalagi minggu depan (16-18 April) siswa SMA akan menghadapi ujian nasional (UN).

Terkait dengan sengketa yang terjadi antara pihak SMA ‘17’ 1 dengan ahli waris pimpinan yayasan Sultan mengatakan tidak mau campur tangan terlalu jauh. Selain karena dirinya tidak tahu persis duduk persoalannya, HB X juga tidak ingin melangkahi wewenang pemkot yang menangani masalah tersebut.

''Itu biar diselesaikan kota saja. Yang penting bukan persoalan Yayasannya, tetapi  bagi saya bagaimana supaya  anak-anak ini tidak terlantar. Kasihan mereka, karena mau menghadapi bujian.  Saya hanya ingin menolong bagaimana supaya murid itu tidak terlantar. Saya tidak mau mengurusi hukum soal sengketa SMA '17' 1 karena bukan hak saya,'' kata dia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement