Kamis 12 Apr 2012 15:19 WIB

Pascaoperasi, Kondisi Abidal Membaik

Rep: satria kartika yudha/ Red: Heri Ruslan
Eric 'Bilal' Abidal sedang membaca Alquran di dalam pesawat. Bek Barcelona itu dikabarkan bakal menjalani transplantasi hati dalam beberapa pekan ke depan.
Eric 'Bilal' Abidal sedang membaca Alquran di dalam pesawat. Bek Barcelona itu dikabarkan bakal menjalani transplantasi hati dalam beberapa pekan ke depan.

REPUBLIKA.CO.ID,  BARCELONA --  Kabar baik datang bagi tim Barcelona. Salah satu bek andalan mereka, Eric Abidal dikabarkan telah sukses menjalani operasi transplantasi liver. Keadaannya pun kini sudah semakin membaik.

"Abidal dan sepupunya Gerard (pendonor) kini sedang dalam tahap pemulihan. Kondisi keduanya semakin membaik," ungkap Presiden Barca, Sandro Rosell dilansir The World Game, Kamis (12/4)

Abidal terpaksa menjalani transplantasi liver untuk mengurangi efek samping pasca operasi pengangkatan tumor di livernya yang ia lakukan pada Maret tahun lalu. Pemain bertahan itu mendapatkan donor dari sepupu kandungnya.  

Operasi yang bertempat di Barna Clinic itu berjalan sekitar sembilan jam pada Rabu (11/4) dan berakhir hampir bersamaan dengan usainya laga Barca saat menjamu Getafe di Camp Nou. Kala itu, seluruh fans Barcelona sempat meneriakkan nama Abidal sebagai bentuk motivasi. Bahkan kemenangan 4-0 Barca dari tim tamu dipersembahkan khusus untuk Abidal.

Pemain tengah Barcelona, Sergio Busquets mengharapkan betul kesembuhan Abidal sehingga cepat kembali merumput bersama tim.

"Operasi sudah selesai. Dalam dua sampai tiga hari kedepan kita lihat saja perkembangannya. Saya tentu berharap yang terbaik untuknya. Semua pemain dan fans Barca sudah rindu dengan penampilannya," ujar Busquets.

Meski begitu, belum bisa dipastikan sampai kapan Abidal akan absen dari pertandingan-pertandingan yang akan ditempuh Barcelona.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement