Sabtu 21 Apr 2012 22:45 WIB

Bakaye Traore Berkostum Milan Musim Depan?

Bakaye Traore
Bakaye Traore

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan dikabarkan bakal memboyong gelandang AS Nancy, Bakaye Traore pada bursa transfer musim panas mendatang. Bakaye yang berstatus bebas transfer disebut-sebut sudah sepakat untuk mengenakan jersey Milan musim depan.

Harian Prancis L’Equipe melansir, Rossoneri dan Traore telah mencapai kesepakatan. Gelandang 27 tahun itu bakal berlabuh di San Siro dengan durasi kontrak tiga tahun.

Kepada Football Italia, Bakaye mengaku tak hanya Milan yang tertarik menggunakan jasanya. “Selain Barcelona, Manchester United dan Real Madrid, saya pikir Milan adalah klub terpenting di dunia," kata Bakaye.

Kendati demikian, Bakaye belum memastikan apakah dirinya benar bakal berkostum Il Diavolo Rosso musim depan. "Saya tersanjung mendengar Rossoneri tertarik pada saya,” aku Traore.

Gelandang Timnas Mali itu kabarnya juga masuk dalam radar Olympique Marseille, Lille, Newcastle United dan Aston Villa.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement