Jumat 27 Apr 2012 17:04 WIB

Belum Ada Lampu Hijau DPD II Dilibatkan dalam Penetapan Capres Golkar

Rep: erdy nasrul/ Red: Taufik Rachman
Partai Golkar
Partai Golkar

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Wasekjen Golkar, Leo Nababan, menyatakan persiapan Rapimnassus Golkar akan dipersiapkan dengan matang. Apakah DPD II akan dilibatkan didalamnya, pihaknya belum memberikan kepastian.

"Yah, akan dibicarakan sore nanti," jelasnya, saat dihubungi, Jumat (27/4). Pihaknya juga akan membicarakan soal revitalisasi pengurus. Pihaknya menyatakan yang paling diutamakan adalah konsolidasi internal Golkar untuk persiapan Pemilu 2014.

Konstalasi politik di internal Partai Golkar sepertinya terus menghangat menjelang Rapat Pimpinan Nasional Khusus (Rapimnassus) Partai Golkar Juli 2012 mendatang.

Rapimnassus mengagendakan pencalonan Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie alias Ical sebagai Presiden RI dalam Pilpres 2014 mendatang.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement