REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Seorang bayi Argentina yang sebelumnya dinyatakan meninggal ternyata ditemukan masih hidup di kamar mayat oleh orangtuanya. Sebelumnya pihak rumah sakit menyatakan bayi berbobot kurang dari satu kilogram tersebut meninggal.
Luz Milagros yang dalam bahasa spanyol berarti keajaiban, masih dirawat di rumah sakit di utara provinsi Chaco. Kondisi Milagros berangsur stabil. Ia terus mendapat ASI dan semakin hari semakin kuat. Ibu Milagros, Analia Bouter mengatakan, ia berskyukur bayinya masih terus hidup bahkan saat ini ia sudah mencapai usia satu bulan.
"Saya berbicara dengannya dan ia mulai bergerak. Ia mendengar dengan baik dan tahu betul siapa saya," kata Bouter pada wartawan.
Sebelumnya Milagros yang dilahirkan secara prematur di rumah sakit di utara Provinsi Chaco, pada 3 April lalu dinyatakan meninggal. Kurang lebih 15 menit setelah kelahirannya, tim dokter menyatakan Milagros telah meninggal. Pihak rumah sakit pun memasukan Milagros ke dalam peti dan di taruh di kamar mayat berpendingin.
Hingga kemudian Bouter dan suaminya meminta paksa pihak rumah sakit untuk membuka peti mati anak mereka. Setelah dimasukan ke dalam peti selama 12 jam, keduanya mendapati Milagros masih dalam keadaan bernafas.
Pejabat kesehatan di kota setempat telah menghentikan lima petugas medis di rumah sakit tersebut atas insiden ini.