Ahad 06 May 2012 17:12 WIB

Budayawan Malaysia : Banyak TKI Betah di Malaysia

Rep: A Syalaby Ichsan/ Red: Dewi Mardiani
Foto dua TKI asal Selong, Lombok Timur, NTB, yang tewas di Malaysia.
Foto: Antara
Foto dua TKI asal Selong, Lombok Timur, NTB, yang tewas di Malaysia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Budayawan sekaligus sutradara asal Malaysia, Mansor bin Puteh, menilai kehadiran Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia telah memberi warna bagi kehidupan masyarakat Malaysia. Bahkan, kerajaan dan rakyat Malaysia mengharapkan kedatangan TKI untuk mencari nafkah di negeri jiran tersebut.

"Tidak heran kalau ramai di antara mereka yang merasa amat selera menetap di sini, sehingga tidak mau pulang ke kampung sendiri," ungkap Mansor dalam surat elektroniknya, Ahad (6/5).

Menurutnya, kebetahan TKI di Malaysia tidak banyak diekspos oleh media di Indonesia. Di sisi lain, ketika ada permasalahan yang melibatkan TKI dengan warga Malaysia atau Pemerintah Diraja Malaysia, justru dibesar-besarkan.

Mansor menjelaskan, sangat wajar jika dari dua juta TKI yang hidup di Malaysia terdapat beberapa kasus termasuk kriminal. Menurutnya, pemberlakuan Pemerintah Diraja terhadap TKI akan dialami serupa ketika tenaga kerja Malaysia bekerja di negeri orang.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement