REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Seorang pekerja tewas dan beberapa lainnya terluka dalam kebakaran di satu pabrik pengolahan gas Petronas di negara bagian Terengganu, Malaysia, Kamis, kata raksasa
perusahaan minyak milik negara itu dalam satu pernyataan. Petronas Gas Berhad mengatakan karyawan tersebut yang tewas itu bernama Rosli Mansor (31 tahun). Dia bertugas di Kompleks A pabrik itu di kota Kertah sesuai jadwal ketika kebakaran terjadi.
Dia tewas di tempat sementara 10 lainnya luka-luka pada saat pihak yang berwenang berhasil mengendalikan api kurang dari 30 menit kemudian, kata pejabat pemadam kebakaran kepada Xinhua.
Mereka adalah para kontraktor pemeliharaan konsorsium Hyndai PFCE. Petronas mengatakan operasi dan pasokan gas ke jaringan pipa gas semenanjung tidak terpengaruh oleh peristiwa tersebut.
Harian The Star Malaysia mengutip para saksi mengatakan asap tebal mengepul dari pabrik setelah dua ledakan yang membuat para pekerja melayang.
Baik bagian pemadam kebakaran Kerteh dan Petronas mengatakan bahwa penyelidikan kini sedang dilakukan tetapi menolak mengungkapkan penyebab kecelakaan.