Selasa 15 May 2012 06:09 WIB

Gubernur lampung Buka MTQ ke-40 Tingkat Provinsi

Salah satu peserta MTQ saat membaca ayat suci Alquran (ilustrasi).
Foto: kemenag.go.id
Salah satu peserta MTQ saat membaca ayat suci Alquran (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDARLAMPUNG --  Gubernur Lampung Sjachroedin ZP membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-40 tingkat Provinsi Lampung tahun 2012, di halaman Masjid Agung Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, Senin (14/5) malam.

Pembukaan MTQ itu dimeriahkan pentas seni dan tari bernuansa Islami, drumband, pertunjukan laser, defile peserta dari 14 kabupaten/kota se-Lampung serta penampilan grup Band GIGI yang membawakan lagu-lagu religi.

Sekitar 1.041 kafilah dan ofisial dari 14 kabupaten/kota mengikuti kegiatan MTQ tersebut. Mereka terdiri atas 534 peserta dan 507 ofisial.

Berdasarkan data yang diperoleh, Kabupaten Lampung Selatan sebagai tuan rumah akan menurunkan 75 orang. Mereka terdiri atas 40 peserta dan 35 ofisial. Lampung Selatan yang mengikuti enam cabang menargetkan meraih juara umum.

Selanjutnya Kota Bandarlampung 80 orang serta Lampung Utara, dan Tulangbawang masing-masing 75 orang. Kemudian kontingen dari Waykanan 70 orang, Lampung Tengah 75 orang, Lampung Timur 78 orang, Lampung Barat 86 orang, Pesawaran 75 orang, Tanggamus 65 orang, Kota Metro 76 orang, Tulangbawang Barat 75 orang, Mesuji 75 orang, dan Kabupaten Pringsewu sebanyak 70 orang.

Enam cabang yang akan dilombakan yakni Tilawatil Quran, Hifzhil Quran, Tafsiril Quran, Syarhil Quran, dan Fahmil Quran. Gubernur Lampung Sjachroedin ZP mengatakan, dengan membaca, mempelajari dan mengamalkan Alquran hidup akan terarah.

Alquran, lanjut dia, harus menjadi pegangan hidup umat Islam sehingga menjadi panduan hidup sehari-hari.

"Jika kita dapat mempelajari dan mengamalkan Quran dengan baik niscaya tidak ada umat Islam yang berbuat tidak baik," kata dia.

Sementara itu, Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza mengatakan, pelaksanaan MTQ ke-40 di Kalianda Lampung Selatan berlangsung 14-19 Mei 2012.

Dalam MTQ ke-40 itu, panitia pelaksana juga telah menyiapkan enam lokasi mimbar masing-masing akan diisi 12 dewan hakim untuk mengawasi jalannya kejuaraan tersebut. Sejumlah kegiatan lain dalam rangka menyemarakkan MTQ di Lampung Selatan seperti kirab piala bergilir, pawai taaruf, malam taaruf, istighosah, pameran, juga telah berlansung.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement