Sabtu 19 May 2012 22:58 WIB

Truk Seruduk Motor, Satu Orang Tewas

Ilustrasi
Foto: Blogspot.com
Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Satu orang meninggal dunia dalam kecelakaan yang melibatkan beberapa kendaraan di jalan lintas Kota Padang menuju Solok, Sumatera Barat, Sabtu.

Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Padang Kombes Pol M Sono Putro di Padang, Sabtu, mengatakan, tabrakan beruntun terjadi di kilometer 19 Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubukkilangan, Kota Padang, sekitar pukul 07.00 WIB.

"Akibat kecelakaan tersebut satu orang pengendara sepeda motor meninggal dunia. Setelah kecelakaan itu, korban langsung dilarikan ke RSUP M Djamil Padang," kata Seno.

Dia menambahkan, dari kartu identitasnya diketahui korban bernama Yusrianto (28), warga Desa Kayujao, Kanagarian Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang, Kota Solok.

Dari informasi diketahui bahwa kejadian tabrakan beruntun yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia tersebut berawal ketika truk sarat muatan bernopol B 9869 UYT, dari arah Solok menuju Padang, menabrak tiga kendaraan sekaligus, diantaranya mobil Avanza dengan nomor polisi B 1435 SOO yang melaju dari arah berlawanan, sepeda motor BA 3087 BZ yang dikemudikan Yusrianto. Truk tersebut baru berhenti setelah bersenggolan dengan bus bernomor polisi BA 3874 HE yang sarat penumpang.

"Usai menabrak tiga kendaraan, sopir truk melarikan diri, sementara korban dengan luka parah tergeletak di jalan, dan meninggal di tempat kejadian, meski petugas sempat membawa korban ke RSUP M Djamil

Padang, namun saat itu ia sudah tidak bernyawa. Sepeda motor korban juga remuk," jelas Kapolsekta Lubuk Kilangan Kompol Sarminal. Pihak kepolisian hingga kini masih melakukan pencarian terhadap sopir truk yang diduga sebagai penyebab kecelakaan di jalan lintas tersebut.

Sementara itu, usai kejadian lalu lintas di jalur Padang - Solok sempat mengalami kemacetan, yang disebabkan truk melintang di jalan, diperkirakan kemacetan tersebut mencapai lima meter.

Terkait kecelakaan tersebut, hingga saat ini jasad korban yang dilarikan ke RSUP M Djamil Padang masih ada di kamar jenazah rumah sakit tersebut, dan pihak kepolisian juga terus melakukan penyidikan dan mencari tahu penyebab kecelakaan sesungguhnya.

"Beberapa saksi juga telah dimintai keterangan, termasuk pemilik dua mobil yang ikut tertabrak," jelas Sarminal.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement