Selasa 22 May 2012 13:28 WIB

Aljazair Bangun Masjid Terbesar Ketiga Dunia, Serap Ribuan Pekerja

Rep: Gita Amanda/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Pemandangan Kota Aljir, yang telah memiliki tiga masjid besar
Foto: constructionweekonline.com
Pemandangan Kota Aljir, yang telah memiliki tiga masjid besar

REPUBLIKA.CO.ID, ALJIR-- Pembangunan masjid senilai satu milar euro atau sekitar Rp. 12 triliun di Aljazair, rencananya akan menyerap ribuan pekerja. Sejumlah 17 ribu pekerja akan dilibatkan dalam proyek yang ditargetkan selesai pada 2015. Kontrak pembangunan itu dimenangkan oleh China State Construction Engineering Corporation (CSCEC) pada Februari lalu.

Beberapa pekerja Aljazair mulai meletakan fondasi pada Ahad (20/5) lalu. Bangunan yang disebut-sebut merupakan masjid terbesar ketiga di dunia ini, diharapkan dapat menciptakan 17 ribu lapangan pekerjaan baru, meski kemungkinan besar berakhir saat proyek rampung. Para pekerja diharapkan banyak berasal dari sekitar wilayah Aljazair.

Sebanyak 17 ribu pekerja tersebut ditargetkan akan dapat menyelesaikan bangunan masjid pada 2015. Menteri Agama Dalam Negeri Aljazair, Bouabdallah Ghlamallah, dan Duta Besar, Cina Liu Yuhe telah menghadiri upacara peletakan dasar pembangunan masjid.

Kompleks masjid akan mencakup menara tertinggi di Afrika. Puncak menara rencananya hampir setinggi Menara Eiffel yakni 270 meter atau sekitar 880 kaki. Masjid akan memiliki 25 tingkat dan delapan lift untuk membawa pengunjung melihat teluk di Aljazair dari ketinggian.

Masjid direncanakan dapat menampung kurang lebih 120 ribu jamaah, dan perpustakaan dengan 2000 kursi. Selain itu akan dibangun pula museum dan pusat penelitian di dalam kompleks masjid.

sumber : Middle East Online
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement