Ahad 27 May 2012 21:05 WIB

Keluarga Beckham Lebih Suka Tinggal di LA

Rep: Umi Lailatul/ Red: Hafidz Muftisany
Keluarga David Beckham
Foto: dailymail
Keluarga David Beckham

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES--David Beckham rela menghabiskan uang sebanyak £ 1,6 juta/tahun dari gajinya. Ini supaya dia bisa tetap tinggal di Los Angeles (LA), Amerika. Dia dan keluarganya telah jatuh cinta dengan kehidupan di Amerika Serikat.

Ketika pria kelahiran 2 Mei 1975 ini bergabung dengan LA Galaxy pada 2007, ia menandatangani kontrak selama lima tahun dengan gaji sebesar £ 4,1 juta/tahun.

Bintang iklan berbagai parfum dan  pernah mendapat gaji senilai £ 160 juta, kini telah kehilangan posisinya sebagai pemain sepak bola dengan bayaran tertinggi. Mantan Kapten Timnas Inggris ini memutuskan untuk tetap tinggal di LA meskipun ada tawaran dari Spurs, Queens Park Rangers dan Paris Saint-Germain.

‘’Keluarga saya senang di sini. Hidup di tepi pantai yang luar biasa. Ini menjadi pengalaman yang menakjubkan di luar lapangan,’’ kata pria bernomor punggung tujuh di MU ini.

Keluarga Beckham dengan mudah menyesuaikan gaya hidup baru mereka di Amerika Serikat 

Mereka baru saja memutuskan menetap disana dan memutuskan menjual rumah mereka di Inggris dan Prancis.

Mansion Hertfordshire milik David dan Victoria diyakini bernilai sekitar £ 18 juta. Mereka juga memutuskan untuk menjual rumahnya di Prancis dengan harga sampai £ 2,5 juta.

Pasangan ini menyukai rumah yang memiliki banyak kenangan indah bagi mereka. Victoria mengatakan bahwa lebih memilih menginap di hotel ketika di London. Karena ia harus menghabiskan waktu empat jam di dalam mobil hanya untuk  bolak-balik ke kantornya.

 

Beckham dan keluarganya tinggal di sebuah rumah real estate di London sejak tahun 1999. Dan mereka telah menghabiskan uang sebanyak £ 18.000.000 untuk merenovasi rumah mereka yang ada di London.

Mereka juga membeli sebuah rumah dengan tujuh kamar di Perancis pada tahun 2003 tapi jarang ditempati.

Ketika ia menandatangani kontrak selama dua tahun dengan LA Galaxy pada awal tahun ini, ia berkata: ‘’Ketika kamu menikah dan memiliki anak, prioritasmu akan berubah,’’ kata mantan pemain Real Madrid ini.

‘’Aku memiliki tiga anak laki-laki yang luar biasa dan seorang gadis kecil dan merekalah yang akan menjadi proritasku sekarang, ‘’ ujar pria berusia 37 tahun ini.

‘’Keluargaku saat ini senang tinggal disini. Kami suka tinggal di LA. Kami telah beradaptasi dengan budaya dan segala sesuatu di negara ini, ‘’ kata mantan gelandang MU ini.

 

sumber : Dailymail
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement