REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan pidato di Istana Negara Jakarta, Selasa (29/5) malam terkait penghematan energi. Dalam pidatonya Presiden menyampaikan lima kebijakan.
Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi akan memastikan kebijakan-kebihakan ini segera dijalankan oleh jajaran pemerintah daerah.
"Saya akan ingatkan daerah untuk gerakan penghematan ini dan mengambil langkah-langkah untuk berkoordinasi," katanya, Selasa (29/5).
Kebijakan itu, lanjut Mendagri, akan ada dua hal yang diutamakan. Yakni menindaklanjuti kebijakan presiden yang tertuang dalam bentuk Kepres dan Surat Keputusan Menteri ESDM supaya ikut seta mengambil langkah penghematan. Misalnya dengan menghemat listrik, lampu jalan, penghematan anggaran pembangunan gedung, penghematan perjalanan yang menggunakan bahan bakar yang harus dikurangi.
"Nanti akan dikoordinasikan dengan Pemda, BPH Migas, dan aparat penegak hukum," katanya.