Selasa 29 May 2012 23:45 WIB

Presiden Somalia Selamat dari Serangan Gerilyawan Shebab

Red: Taufik Rachman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Gerilyawan Shebab yang baru-baru ini kehilangan kota strategis dan mendapat tekanan milter yang meningkat Selasa menyerang presiden dan menembaki kapal-kapal perang asing.

Dua tentara Somalia cedera ketika para petempur Shebab menembaki konvoi kendaraan Presiden Sharif Sheih Ahmed melewati koridor Afgoye, satu jalan penting dan tempat konsentrasi terluas pengungsi,untuk pertama kali sejak kota itu direbut pasukan pemerintah Jumat.

Para teroris berusaha mengganggu kunjungan presiden di daerah Afgoye dengan menyerang konvoinya, tetapi pasukan keamanan memukul mundur mereka," kata pejabat kemanan Somalia, Mohammed Moalim. "Presiden baik-baik saja dan melanjutkan kunjungannya dengan lancar."

Konvoi lapis baja itu dikawal pasukan Uni Afrika dan tentara pemerintah Somalia, yang merebut pangkalan gerilyawan Afgoye pekan lalu setelah pwrtempuran empat hari.