Kamis 31 May 2012 02:00 WIB

Pelajar dan Santri Kecam Grasi Corby

In a photo file, Schapelle Leigh Corby (center), who is currently serving 20 years in an Indonesian prison for drug smuggling, is escorted by police officers after her appeal hearing at the district court in Denpasar, Bali, Indonesia. A court official says
Foto: AP/Firdia LisnawatiREPUBLIKA.CO.ID,
In a photo file, Schapelle Leigh Corby (center), who is currently serving 20 years in an Indonesian prison for drug smuggling, is escorted by police officers after her appeal hearing at the district court in Denpasar, Bali, Indonesia. A court official says

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pelajar dan santri yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) mengecam pemberian grasi untuk "ratu" ganja asal Australia, Schapelle Leigh Corby.

"Itu (grasi untuk Corby) keputusan tidak tepat dan mencederai gerakan generasi muda antinarkoba," kata Ketua Umum PP IPNU Ahmad Syauqi dalam siaran pers di Surabaya, Rabu.

Pihaknya banyak menerima desakan dari kalangan pelajar dan santri di bawah binaan IPNU maupun dari kalangan pelajar lain untuk mengecam grasi yang merupakan hak prerogatif Presiden. "Grasi memang hak prerogatif Presiden, tapi para pelajar dan santri menilai pemberian grasi untuk Corby sangat tidak beralasan, mengingat kita sedang gencar mengampanyekan pemberantasan penyalahgunaan narkoba. Itu sungguh sangat disayangkan," katanya.

Apalagi, berbagai negara justru tidak memberi ampun kepada pengedar narkoba. "Jadi, grasi itu sangat melukai idealisme para aktivis antinarkoba dan generasi muda yang kerap menyatakan 'say no to drugs'," katanya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement