Kamis 31 May 2012 20:06 WIB

TNI Pantau Stabilitas Keamanan di Tulungagung

Red: Taufik Rachman

REPUBLIKA.CO.ID,TULUNGAGUNG--Panglima Kodam V Brawijaya Mayjend TNI Murdjito menegaskan, saat ini TNI tengah memantau stabilitas keamanan wilayah Tulungagung dan sekitarnya pascainsiden penganiayaan anggota banser yang disertai perusakan atribut NU di Kecamatan Gondang, beberapa waktu lalu.

"Kami memberikan perhatian khusus terhadap gejolak sosial yang terjadi di sini, terutama sejak bentrok antara dua kelompok pencak silat," jawabnya saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Kamis.

Awalnya, Pangdam enggan menanggapi pertanyaan wartawan terkait polemik yang tengah terjadi di Tulungagung. Ia berdalih, masalah tersebut telah ditangani kepolisian.

"Kami sepenuhnya menyerahkan penanganan kasus tersebut kepada aparat kepolisian, karena itu memang kewenangan mereka," imbuhnya.