Sabtu 02 Jun 2012 13:30 WIB

PLN Siapkan Rp1 Triliun Bangung SUTET, Dipastikan Aman

Saluran udara tegangan ekstra tinggi (SUTET)
Foto: Antara
Saluran udara tegangan ekstra tinggi (SUTET)

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR - Perseroan Terbatas Perusahaan Listrik Negara Distribusi Bali mengalokasikan dana Rp1 triliun untuk membiayai pembangunan 200 unit tower SUTET (saluran udara tekanan ekstra tinggi).  Keberadaan sutet baru itu untuk menambah kapasitas listrik dari  150 kilovolt ampere menjadi 500 KVA atau setara dengan 500.000 volt.

"Alokasi pendanaan tersebut melalui pengajuan ke Asian Development Bank (ADB)," kata General Manager Perseroan Terbatas Perusahaan Listrik Negara (PT PLN) Distribusi Bali IB G Mardawa di Denpasar, Sabtu (2/6). Ia menjelaskan, dengan kapasitas 500.000 volt, maka tenaga listrik yang dialirkan dari Jawa ke Bali sebesar 1.600 megawatt.

Jumlah tersebut bisa menghasilkan dua kali lipat dari aliran listrik yang dihasilkan dari pembangkit di seluruh Bali yang hanya 700 megawatt. "Dengan besaran daya tersebut, setara dengan 20 kali lipat daya listrik yang dihasilkan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Celukan Bawang," ujarnya

Mardawa mengatakan bahwa tower sutet yang akan dibangun setinggi 375 meter yang merupakan tower tertinggi di dunia, mengalahkan China yang selisih ketinggiannya sekitar 1 meter. "Namun, kami jamin keberadaan tower ini dipastikan aman, dan tidak berdampak pada lingkungan masyarakat sekitar," ujarnya.

Mardawa menuturkan, setelah mendapatkan rekomendasi dari Gubernur Bali dan memperoleh izin Amdal dari Menteri Kehutanan yang melingkupi wilayah dari Paiton (Jatim) sampai dengan Kapal, Kabupaten Badung, Bali, pihaknya segera melaksanakan pembangunannya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement