REPUBLIKA.CO.ID, Pemain cadangan Liverpool, Dani Pacheo membuat geger dunia maya. Dia menyebut rekan satu timnya yang juga bek timnas Inggris, Glen Johnson dengan sebutan 'Negrito' melalui akun twitternya.
Pemain 21 tahun yang menghabiskan muslim lalu dipinjamkan ke Rayo Vallecano mencoba memberikan semangat ke Glen Jhonson di gelaran Piala Eropa Polandia-Ukraina.
Dia menulis di twitternya "@glen-johnson good luck negrito!!!"
Seketika itu juga banyak kritikan yang datang karena menyangkut masalah rasisme. kecaman yang bertubi ditanggapi dengan santai melalui akun twitternya.
"Saya jelaskan, negrito bisa berarti baik bisa berarti buruk, tergantung bagaimana anda mengatakannya, saya menyebut @glen-johnson dengan cinta,"
Dia juga menambahkan "Tweet terahir tentang ini, @glen-johson mengerti bahasa Spanyol dan dia mengerti apa yang saya maksudkan, dia adalah teman terbaik saya."
Masalah Rasis dan ucapan yang sama juga membuat punggawa Liverpool lainnya Luis Suarez, dihukum delapan pertandingan di Liga Primer setelah ucapannya kepada Patrice Evra Oktober silam.