Jumat 22 Jun 2012 21:41 WIB

Masjid Agung Istanbul Segera Dibangun

Rep: Agung Sasongko/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Desain masjid yang akan dibangun di Istanbul, Turki.
Foto: http://medya.todayszaman.com
Desain masjid yang akan dibangun di Istanbul, Turki.

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL - Pembangunan masjid Agung Istanbul akhirnya bakal terlaksana. Kementerian Lingkungan Hidup Dan Perencanaaan Tata Kota dikabarkan telah menyetujui rencana tersebut. Namun, tidak diketahui,  kapan realisasi pembangunan dimulai.

Sebelumnya, PM Recep Tayyip Erdogan mengatakan, akhir Mei, pemerintah akan membangun masjid agung di Bukit Camlica, Istanbul. Namun, Menteri Kebudayaan dan Pariwisatan Turki, Ertugrul Gunay menyatakan belum ada langkah konkret yang dilakukan guna mengimplementasikan ide Perdana Menteri Turki, Reccep Tayyip Erdogan. "Belum ada," kata dia seperti dikutip todayszaman.com, Jumat (22/6).

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah Turki berencana untuk membangun masjid raksasa di Istanbul. Rencana pembangunan masjid seluas 15 ribu meter persegi itu diumumkan Erdogan.

Masjid itu akan dibangun di Camlica Hill, sehingga bangunannya dapat dilihat dari seluruh penjuru kota yang ditaklukkan oleh Sultan Mehmet II pada 27 Mei 1453. "Saya yakin proses pengerjaan akan dimulai dalam dua bulan. Masjid raksasa ini didesain agar bisa tampak dari seluruh penjuru kota Istanbul," ujar Erdogan, Selasa (29/5) lalu saat membuka pusat kerajinan tradisional di dekat distrik Kandilli.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement