Rabu 27 Jun 2012 12:10 WIB

Vaksin Pencegahan Terbaik Penyakit

Rep: Gita Amanda/ Red: Heri Ruslan
Vaksin adalah salah satu cara mencegah wabah penyakit.
Foto: Antara
Vaksin adalah salah satu cara mencegah wabah penyakit.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Vaksin merupakan salah satu penemuan paling efektif mencegah penyakit Untuk itu, akselerasi pengembangan vaksin perlu terus dilakukan.

Agar menghasilkan inovasi terbaik, pengembangan vaksin memerlukan sinergi antara kalangan akademisi, pebisnis dan pemerintah.

Hari ini Rabu (27/6), PT Bio Farma (Persero) kembali menggelar Forum Riset Vaksin Nasional (FRVN) ke-2. Acara diselenggarakan guna meningkatkan sinergi antara akademisi, industri dan pemerintah untuk menyusun strategi dan pengembangan vaksin terbaik.

Seperti tahun sebelumnya, FRVN 2 digelar Bio Farma bekerja sama dengan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan serta Kementerian Riset dan Teknologi. Forum yang dihadiri oleh ratusan peserta dari kalangan pemerintah, industri dan akademisi ini diharapakan, dapat membantu mewujudkan komitmen pemerintah mencapai Millenium Development Goal's (MDGS).

Staf Ahli Menteri Kesehatan Bidang Perlindungan Faktor Risiko Kesehatan dr R Triono Soendoro, PhD mengatakan, seperti diketahui selama ini vaksin merupakan pencegahan paling efektif terhadap berbagai penyakit. Vaksin berperan besar dalam menurunkan angka kematian.

" Selain itu pengembangan vaksin juga dapat membantu mempercepat pencapaian target MDGs 4. MDGs kali ini pemerintah memfokuskan pada pengendalian kasus penyakit AIDS, TBC, dan Malaria," kata Triono saat memberi sambutan dalam pembukaan FRVN 2 yang diselenggarakan Bio Farma di Hotel Aryaduta, Jakarta.

Triono menambahkan, sejauh ini pemerintah bersama Bio Farma telah mengembangkan berbagai vaksin untuk pencegahan penyakit. Dalam program Dekade Vaksin 2011-2020 saja ada tujuh vaksin yang tengah dikembangkan, dan diharapkan dapat segera diproduksi. Ke ujuh vaksin tersebut antara lain, vaksin Penta Valent, vaksin rotavirus, Sabine Inactived Volio Vacine (IVP), New TB vacine, A pertusis dengan sistem 'cold chain', vaksin imono kontrasepsi untuk program Keluarga Berencana (KB) dan vaksin anti diabets.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement