Selasa 03 Jul 2012 07:08 WIB

Mengenaskan, Sembilan Pekerja Bangunan Tewas Tergorok di Nigeria

Penusukan (ilustrasi)
Penusukan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID -- MAIDUGURI, NIGERIA -- Rangkaian kekerasan terus terjadi di Maiduguri, Nigeria timur laut. Senin (3/7) kemarin, sembilan pekerja bangunan ditemukan tewas dalam keadaan mengenaskan.

Pasukan menemukan sembilan mayat di sebuah kompleks pekerja bangunan di daerah Bolori di kota itu sekitar pukul 07.00 (pukul 13.00 WIB), kata juru bicara militer Sagir Musa. Penyerang menggorok leher kesembilan pekerja itu.

Seorang perawat di sebuah rumah sakit lokal mengatakan kepada Reuters, sepuluh mayat dibawa ke tempat medis itu pada Senin pagi.

Belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan itu dan militer belum menyalahkan siapa pun, termasuk kelompok militan Boko Haram.

Kelompok militan Boko Haram mulai meluncurkan pemberontakan di Maiduguri pada 2009 dalam kekerasan yang menewaskan ratusan orang di kawasan sekitarnya dan penjuru lain Nigeria.

Rabu (25/1), Presiden Nigeria Goodluck Jonathan, yang dituduh gagal mengendalikan kekerasan kelompok militan, mencopot kepala kepolisian dengan mengatakan, tokoh baru diperlukan untuk memimpin lembaga itu.

Jonathan mengangkat Mohammed D. Abubakar untuk menggantikan Hafiz Ringim.

"Sebagai langkah pertama ke arah reorganisasi luas dan reposisi pasukan kepolisian Nigeria untuk membuatnya lebih efektif dan mampu memenuhi tantangan keamanan internal yang muncul," kata kantor presiden dalam sebuah pernyataan.

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement