Jumat 06 Jul 2012 22:30 WIB

Ini Alasan Coldplay tak Jual Kursi Terdepan Dalam Konser

Rep: mg07/ Red: Hazliansyah
Vokalis Coldplay, Chris Martin (kiri) dan gitaris Jonny Buvkland beraksi dalam konser mereka di Edmonton, Alberta, Selasa (17/4) 2012.
Foto: Ap Photo
Vokalis Coldplay, Chris Martin (kiri) dan gitaris Jonny Buvkland beraksi dalam konser mereka di Edmonton, Alberta, Selasa (17/4) 2012.

REPUBLIKA.CO.ID, -- Berita yang menyebutkan Coldplay tidak menjual deretan kursi terdepan dalam konser terungkap. Mereka ternyata mempersiapkan barisan terdepan untuk fans sejati mereka.

Coldplay memang tidak menjual tiket untuk barisan terbaik, namun sebelum konser mereka mengirimkan tim untuk memantau fans yang benar-benar bersemangat melihat aksi Coldplay.

"Sekarang band ini tidak menjual tiket untuk beberapa baris depan. Anggota kru diminta untuk mencari orang-orang yang terlihat benar-benar senang dan bersemangat untuk melihat aksi Coldplay dan kemudian kru itu akan memberikan tiket barisan depan ke orang-orang tersebut. Bagi mereka (fans yang terpilih), ini bagaikan Willy Wonka golden ticket,” ungkap seorang kru dalam blog grup tersebut.

Bagi mereka, fans sejati adalah mereka yang benar-benar antusias melihat penampilan Coldplay dengan penuh kegembiraan dan semangat, sehingga akan membawa dampak positif kepada masing-masing personel.

"Dalam European standing shows, barisan depan penikmat konser diisi oleh para fans yang sejak subuh sudah menunggu di depan pintu masuk dan berlari berlomba-lomba mendapatkan tempat terdepan,” tambahnya.

sumber : Digitalspy
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement