Selasa 07 Aug 2012 23:58 WIB

PM Suriah Membelot, Bukti Rezim Bashar Al Assad Rapuh

Riyad Hijab (kiri) ketika disumpah sebagai perdana menteri oleh presiden Suriah Bashar al-Assad (kanan) pada Juni kemarin.
Foto: Reuters
Riyad Hijab (kiri) ketika disumpah sebagai perdana menteri oleh presiden Suriah Bashar al-Assad (kanan) pada Juni kemarin.

REPUBLIKA.CO.ID, Menteri ​Luar ​Negeri ​Australia, ​Bob ​Carr ​mengatakan ​pembelotan Perdana Menteri ​Suriah ​Riyad ​Hijab ​menunjukkan ​kerapuhan ​pemerintah ​rezim ​Bashar ​al-Assad.

Bob ​Carr ​menilai ​pembelotan ​Hijab ​mengkonfirmasi ​terdapat ​gerakan ​perubahan ​pada ​pemerintah ​yang ​berkuasa ​di ​Suriah. Komentar ​Carr ​tersebut ​dilontarkan ​dalam ​kunjungan ​sehari ​di ​Israel ​dan ​wilayah ​teritori ​Palestina.

Dalam ​diskusi ​dengan ​otoritas ​Palestina Ppresiden ​Mahmud ​Abbas, ​senator ​Carr ​menyatakan ​dukungannya ​terhadap ​solusi ​dua ​negara ​di mana ​negara ​Palestina ​dapat ​secara ​independen ​berdiri ​bersebelahan ​dengan ​Israel.

Sementara ​dalam ​pertemuan ​dengan ​perdana ​menteri ​Israel, ​Benyamin ​Netanyahu, ​ia ​berbicara ​banyak ​hal ​mulai ​dari ​situasi ​terakhir ​di ​Suriah ​hingga ​keprihatinan ​atas ​program ​nuklir ​Iran.

sumber : www.radioaustralia.net.au
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement