Sabtu 01 Sep 2012 10:44 WIB

City Gaet New Nemanja Vidic, Siapa Itu?

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Matija Nastasic
Foto: orzaitalianfootball.com
Matija Nastasic

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER --Pemain ini disebut-sebut sebagai New Nemanja Vidic. Sebutan itu tak lepas dari kesamaan postur dan kewarganegaraan dengan defender tangguh milik Manchester United tersebut.

Ia adalah Matija Nastasic, defender dari klub Serie A Fiorentina yang barusan diboyong oleh Juara Liga Primer Inggris musim lalu, Manchester City. Nilai transfer pemain ini mencapai 12 juta pound atau setara Rp. 181,4 miliar. 

Pemain asal Serbia tersebut merupakan pemain keempat yang diboyong City menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas ini.  Keberadaan Nastasic akan memperkuat lini belakang the Citizens yang sebelumnya telah dihuni kapten Vincent Company, Joleon Lescott dan Kolo Toure.    

Pelatih City Roberto Mancini mengaku senang dengan kesepakatan ini.  Menurutnya, Nastasic akan menjadi tambahan yang berguna bagi Manchester biru.  "Nastasic akan menjadi salah satu pemain papan atas untuk waktu yang lama," ujar Mancini seperti dilansir Daily Mail, Sabtu (1/9).

Ketangguhan Nastasic dalam mengawal lini pertahanan, membuatnya diyakini akan meneruskan kiprah Vidic di masa yang akan datang. Musim lalu, pemain bertinggi 187 cm ini tampil dalam 26 laga untuk La Viola dengan raihan dua gol.

 Kesepakatan ini seturut dengan hengkangnya defender the Citizens, Stefan Savic ke Fiorentina.  Pemain asal Montenegro ini dinilai gagal beradaptasi dengan sepakbola Inggris sejak bergabung dari Partizan Belgrade tahun lalu dengan nilai transfer enam juta pound atau setara Rp. 90,7 miliar.  Musim lalu, Safic hanya tampil dalam 11 laga untuk Juara Liga Primer Inggris ini.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement