Sabtu 01 Sep 2012 19:14 WIB

Pemimpin Besar Iran Terkesan Pidato Bung Karno

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Karta Raharja Ucu
Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar, Ayatullah al-Udzma Sayyid Ali Khamenei
Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar, Ayatullah al-Udzma Sayyid Ali Khamenei

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Ketika masih muda, Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran, Ayatullah Ali Khamenei mengaku terkesan dengan pidato yang dilontarkan Presiden pertama Republik Indonesia, Ir Soekarno. Tak heran ia sampai dua kali menyebut nama Bapak Proklamator Indonesia itu saat berpidati di di hadapan 120 delegasi negara anggota Gerakan Non-Blok (GNB).

Pada kesempatan itu, Khamenei mengutip pidato Bung Karno pada Konferensi Asia Afrika di Bandung pada 1955. Nama proklamator itu kembali disebut Khamenei ketika menerima kunjungan Wakil Presiden Boediono di kediamannya di Teheran.

"Ayatullah Khamenei mengaku mendengar pidato Bung Karno ketika muda dan amat terkesan pada beliau," kata Boediono seperti dilansir kantor berita ABNA, Sabtu (1/9).

Soekarno adalah satu dari lima pendiri GNB, yakni Presiden Mesir Gamal Abdul Naser, Presiden Yugosloavia Josip Broz Tito, Perdana Menteri India Pandit Jawaharlal Nehru, dan Kwame Nkrumah dari Ghana. Kepada Boediono, Khamenei menyatakan GNB memiliki potensi yang sangat besar untuk mempengaruhi konstelasi politik global.

Hal senada ditegaskan Boediono kepada Khamenei, "Gerakan Non-Blok harus memberikan kontribusi dalam peningkatan intensitas kerja sama ekonomi, sosial budaya, pendidikan, dan kesejahteraan rakyat."

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement