REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Gempa bumi terjadi lagi di kawasan Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung, Selasa (18/9) pukul 10.23 WIB. Warga Liwa yang berada dalam gedung merasakan getarannya namun tidak lama.
Laporan BMKG, area gempa pada Selasa (18/9) yang terjadi pada pukul 10:23:43 WIB berada di 152 km Barat Daya Lampung Barat. Kekuatan gempa 5,2 skala richter Lokasi -6.37, 103.57 dengan kedalaman 10 Km.
Menurut Ganjar Jationo, pegawai Pemkab Lampung Barat, yang dihubungi Republika, Selasa (18/9) siang, getaran gempa terasa saat beberapa pejabat pemkab sedang rapat di dalam gedung. "Sempat pak asisten keluar gedung, tapi di luar gedung tidak terasa," kata Ganjar, staf Bagian Pemerintahan Pemkab Lambar.
Ia mengatakan meski getaran hanya beberapa detik, namun bila berada di dalam gedung terasa sekali goyangannya. Menurut dia gempa di Liwa ibukota Lampung Barat, sudah menjadi langganan gempa kecil, sehingga masyarakat di sana sudah terbiasa, dan tidak panik lagi.