Kamis 27 Sep 2012 06:00 WIB

DC United akan Terus Pantau Andik

Rep: Abdullah Sammy/ Red: Hafidz Muftisany
Andik Vermansyah melakoni debutnya untuk DC United
Foto: dcunited.com
Andik Vermansyah melakoni debutnya untuk DC United

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON—Sekalipun telah merampungkan masa berlatihnya bersama DC United, Andik Vermansyah tetap mendapat pantauan dari tim papan atas liga utama Amerika Serikat itu. DC united mengaku akan terus memperhatikan perkembangan Andik bersama timnya kini, Persebaya Surabaya.

Pemantauan terhadap Andik akan terus dilakukan hingga kompetisi Amerika memasuki masa transfer pemain pada Desember 2012.

Di masa itulah, DC United mempertimbangkan kemungkinan untuk merekrut bintang timnas Indonesia ini. Seperti diungkapkan Manajer Umum DC United, Dave Kasper, pihaknya sagat terkesan pada bakat dan kemampuan Andik. Sekalipun hanya berlatih selama 11 hari, jajaran pelatih DC United sudah dibuat terpikat oleh kecepatan, dribbling, serta kemampuan teknis pemain asal Jember itu. 

"Dia adalah pemain muda yang memiliki kemampuan teknik dan sangat berbakat,” kata Kasper seperti dikutip laman resmi DC United.  Selain kemampuan, Andik juga dinilai memiliki karakter yang baik. Selama mengikuti masa latihan, Andik dinilai selalu bekerja keras. “Dalam setiap sesi pelatihan kami melihat peningkatan dalam permainannya, dan itu menggembirakan,” tambah Kasper.

Namun sang manajer mengakui bahwa Andik harus terus meningkatkan kemampuannya selepas menjalani masa berlatih di Washington. Dengan terus berlaih dan tampil maksimal bersama klub dan timnas Indonesia, pintu bagi Andik untuk berkomeptisi di MLS hanya tinggal menunggu waktu.

"Dia memiliki banyak kesempatan untuk meningkatkan permainan. Tetapi dia telah memiliki banyak bekal awal dan potensi yang sangat baik. Dan kami akan tetap memantau perkembangannya," ucap Kasper.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement