Senin 01 Oct 2012 17:21 WIB

Ariel cs Disambut Meriah di Semarang

Vokalis grup band Noah Ariel membawakan lagu hitnya pada konser perdana mereka di Skenoo Exhibition Hall Gandaria City, Jakarta, Minggu (16/9). Konser yang bertajuk
Foto: Republika/Prayogi
Vokalis grup band Noah Ariel membawakan lagu hitnya pada konser perdana mereka di Skenoo Exhibition Hall Gandaria City, Jakarta, Minggu (16/9). Konser yang bertajuk "Born To Make History" ini berhasil memperoleh penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (Mur

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sukses menggelar konsernya di lima negara dalam satu hari, Noah, nama baru Peterpan menggelar tur ke sejumlah daerah di Indonesia.

Semarang adalah salah satu kota yang jadi persinggahan Noah dalam turnya bertajuk "Noah, Born to Make History Concert", 6 Oktober mendatang.

Kehadiran Noah untuk pertama kalinya di Semarang disambut meriah Sahabat Noah. Hal itu terbukti dengan penjualan tiket presale sebanyak 500 lembar yang habis dalam waktu satu jam.

''Presale-nya waktu itu tanggal 27 September. Luar biasa sambutan mereka,'' kata Anas Syahrul Alimi, promotor dari Rajawali Indonesia Communication, di Jakarta, Senin (1/10).

Untuk itu, Anas menjanjikan penampilan Ariel, Uki, Lukman, Reza dan David akan spektakuler. ''Dengan konsep panggung yang tematik nan megah, konser ini akan sangat spesial bagi para Sahabat di Semarang,''

Untuk konser di GOR Jatidiri Semarang, Anas mengatakan, pihaknya menyiapkan enam ribu lembar tiket yang terbagi dalam empat kelas, VIP (Rp 600.000), Tribun (Rp 275.000), Festival A (Rp 250.000), dan Festival B (Rp 150.000).

"Kami berharap pelaksanaan konser bertajuk 'Noah, Born To Make History Concert' di Semarang nanti bisa berjalan dengan lancar. Kami sudah mempersiapkan semuanya secara matang, termasuk aspek keamanan," kata Anas.

Untuk konser di Semarang ini, Rajawali Indonesia Communication menggandeng Berlian Entertainment dan Musica Studios.

Selain Semarang, Ariel cs juga menyambangi Surabaya, Padang, Palembang, Yogyakarta, Medan, Makassar, Lampung, dan Jakarta.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement