Selasa 09 Oct 2012 04:22 WIB

Korsleting, Pemicu Bus Jamaah Haji Indonesia Terbakar

Seorang jamaah memperlihatkan video terbakarnya bus pengangkut jamaah haji Indonesia.
Foto: Seorang jamaah memperlihatkan video terbakarnya bus pengangkut j
Seorang jamaah memperlihatkan video terbakarnya bus pengangkut jamaah haji Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Penyebab terbakarnya bus yang mengangkut rombongan 5 jamaah calon haji Indonesia asal Gowa, Sulawesi Selatan diduga akibat hubungan arus pendek atau korsleting.

''Kepolisian Arab Saudi sedang menyelidiki peristiwa ini. Dugaan sementara terjadi akibat hubungan arus pendek,'' ujar Kepala Seksi Pengamanan Daerah Kerja Makkah, Letkol Jaetul Muchlis Basyir, Senin (8/10) malam.

Menurut Ramlah Nurung, salah seorang jamaah yang menumbang bus Ummul Qura itu, kebakaran bermula dari bagian belakang bus. ''Saya kebetulan duduk di bagian belakang dan mencium sesuatu yang terbakar, bau gosong,'' tutur jamaah kloter 13 embarkasi Ujungpandang itu.

Ketika bus menepi, kata dia, api sudah berkobar dari bagian belakang. Saat pintu bagian tengah tertutup, papar Ramlah, jamaah langsung keluar dari pintu bagian depan yang bisa diganjal jamaah.

Bus Ummul Qura terbakar pada pukul 16.30 waktu Arab Saudi, di sekitar 25 kilometer sebelum titik cek poin Jumum. Jarak Jumum ke Kota Makkah mencapai 40 kilometer.

''Kita sudah sampai di lokasi dan melihat langsung kondisi bus. Tak ada yang tersisa sama sekali,'' ujar Kepala Seksi Pengamanan Daerah Kerja Makkah, Letkol Jaetul Muchlis Basyir.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement