REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Balinale International Film Festival (Balinale) 2012 akan digelar pada 22-28 Oktober 2012 di Cinema XXI Beachwalk Kuta Bali. Film Indonesia yang banyak mendapat penghargaan Internasional, ''Lovely Man'' menjadi film penutup festival tersebut.
''Lovely Man'' merupakan potret intim dan powerful tentang Indonesia modern. Film tersebut menceritakan Cahaya, seorang gadis muslim nan alim. Dia pergi meninggalkan kampung ke Jakarta demi mencari ayahnya. Namun, yang ditemui malah seorang waria Pekerja Seks Komersial (PSK).
Setelah rahasia dibuka dan emosi dibebaskan, Cahaya akhirnya menemukan ''lovely man'' yang sesungguhnya.
Film yang disutradarai Teddy Soeriaatmadja ini rencananya akan diputar pada 26 Oktober 2012 pukul 19.00 di Festival Balinale.
Festival Balinale sediri merupakan sebuah perayaan seni sinema selama seminggu dan menampilkan 34 film dari berbagai genre.
Film yang akan diputar berasal dari 14 negara dengan kategori mainstream, independen, dokumenter maupun film pendek. Balinale merupakan salah satu film bertaraf Internasional.