Rabu 17 Oct 2012 08:00 WIB

Album Ketiga 'Hello Band' akan Tampil Lebih Liar

Rep: Umi Lailatul/ Red: Hazliansyah
Hello Band
Foto: Republika/Hazliansyah
Hello Band

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Band asal Yogyakarta, Hello, belum lama merilis single terbaru mereka berjudul "Single Parent". Lagu ini disebut sebagai jembatan menuju album ketiga mereka yang direncanakan rilis awal tahun depan.

''Album ketiga akan dikeluarkan tahun depan. Saat ini persiapan materi album sudah 30 persen'' kata Widi, vokalis Hello saat bertandang ke redaksi ROL, Selasa (16/10).

Widi mengatakan, album tersebut akan dibuat lebih liar dan gila. ''Eksplorasi sound akan dibuat lebih liar, gila dan spesial. Semua aransemen secara band akan dikeluarkan semua,'' kata dia.

Meski begitu, band yang beranggotakan Widi (vokal), Gavet (Keyboard), Gani (Gitar), Prima (Bas), dan Dedy (drum) ini enggan menceritakan lebih jauh perihal album tersebut. Satu hal yang pasti, "Hello" akan kembali seperti di album pertama mereka.

''Kembali seperti single dan album terdahulu seperti ''Ular Berbisa'' dan ''Dua Cincin''," kata Widi.

"Eksplorasinya seperti apa, lihat saja nanti," sambung Gavet.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement