REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Tuan rumah Chelsea akhirnya dipaksa takluk di tangan Manchester United dengan skor 2-3 pada pertarungan big match Liga Premier Inggris di Stamford Bridge, London, Ahad (28/10) malam WIB. Gol kemenangan Setan Merah dibuat Javier 'Chicharito' Hernández pada menit ke-74 setelah dua pemain The Blues dikartu merah wasit pada menit ke-63 dan 68.
Bermain terbuka sejak awal pertandingan, MU berhasil unggul lebih dulu melalui gol cepat di menit keempat saat umpan Wayne Rooney dari sisi kanan disambar Van Persie dengan tendangan keras. Bola yang membentur mistar justru memantul dari badan Luiz dan masuk ke gawang.
Pada menit ke-12 lagi-lagi MU mengeksploitasi pertahanan sebelah kiri Chelsea yang ditempati Ashley Cole. Kali ini sebuah umpan silang mendatar dari Antonio Valencia berhasil dimanfaatkan Van Persie melalui sebuah tendangan first-time yang dengan mudah memperdaya kiper Chelsea, Petr Cech.
Tertinggal dua gol, Chelsea bangkit dan menyerang gawang MU yang malam itu kembali dikawal David De Gea. Namun, gol balasan Chelsea baru terjadi di menit ke-44.
Berawal dari pelanggaran Rooney terhadap Hazard, Chelsea memperoleh tendangan bebas sedikit di luar kotak penalti. Juan Mata yang mengeksekusi bola mati tersebut berhasil menempatkan bola ke sudut gawang tanpa bisa dijangkau De Gea. Skor 1-2 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Saat babak kedua baru berjalan 12 menit, Chelsea akhirnya mampu membukukan gol penyeimbang. Adalah Ramires, melalui sundulannya, yang mencetak gol kedua untuk The Blues.
Sayang, disaat tensi pertandingan makin tinggi, tim London terpaksa kehilangan Branislav Ivanovic pada menit ke-63. Ia dikartu merah wasit setelah dianggap melakukan pelanggaran terhadap Ashley Cole. Lima menit berselang, publik Stamford Bridge pun kembali dibuat terhenyak saat Fernando Torres diganjar kartu kuning kedua karena dianggap melakukan diving.
Hanya diperkuat 9 orang pemain, Chelsea pun cukup kelabakan menghadapi serangan MU. Walhasil, pada menit ke-74, pemain penganti Javier 'Chicharito' Hernández pun berhasil mencetak gol.
Gol Chicharito, ketika dilihat dalam tayangan ulang, sedikit berbau offside. Namun wasit tetap mengesahkan gol pengunci kemenangan Setan Merah di Stamford Bridge tersebut. MU pun melenggang pulang dengan tiga poin di kantong.