Selasa 30 Oct 2012 13:00 WIB

Lima Kandidat Kuat Peraih Balon d'Or: Xavi Hernandez (4)

Rep: Abdullah Sammy/ Red: Hafidz Muftisany
Xavi Hernandez
Xavi Hernandez

REPUBLIKA.CO.ID, 4. Xavi Hernandez

Tidak ada yang membantah bahwa sosok Xavi Hernandez menjadi kunci di balik kesuksesan revolusi sepak bola tiki taka, yang diusung Barcelona dan Spanyol. Tanpa Xavi bukan mustahil Spanyol tetaplah menjadi negara medioker di sepak bola dunia.

Namun berkat intelegensia yang dimiliki pemain asli Katalan ini, dunia kini bertekuk lutut di pangkuan tim Matador. Walau usianya kini sudah tidak lagi muda, 32 tahun, nama Xavi tetap diunggulkan mampu bersaing di podium uatama Balon D’or 2013.

Mantan pemain Barcelona, Seydou Keita bahkan lebih mengunggulkan Xavi untuk meraih gelar pemain terbaik dunia, ketimbang dua pemain Barcelona lain; Messi dan Iniesta.

“Dia pemain yang sangat luar biasa. Dengan banyaknya prestasi yang sudah dia hadirkan saya rasa pantas baginya untuk meraih gelar pemain terbaik di dunia,” kata pemain yang kini merumput di Liga Cina itu seperti dikutip La Xarxa

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement