Jumat 02 Nov 2012 01:00 WIB

Kuala Lumpur Bersiap Hari Bebas Kendaraan

Kuala Lumpur, ilustrasi
Foto: Reuters
Kuala Lumpur, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Pemerintah kota Kuala Lumpur (DBKL) akan memilih satu hari khusus untuk dijadikan hari bebas kendaraan. Langkah ini dilakukan dalam upaya mengurangi jumlah kendaraan di kota tersebut.

Wali Kota Kuala Lumpur, Datuk Ahmad Phesal Talib, mengatakan pihaknya masih membicarakan rencana tersebut dengan Perdana Menteri Datuk Seri Najib Razak.

"DBKL sedang memilih jalan tertentu sekitar kota yang sesuai dijadikan jalur bebas kendaraan untuk sehari. Kita akan pastikan langkah itu tidak mengganggu lalu lintas sehingga menyebabkan kepadatan," katanya seperti dikutip media lokal di Kuala Lumpur, Kamis.

Usaha ini dibuat sebagai permulaan mengurangi kendaraan di dalam kota. Pihaknya menyediakan jalur khusus sepanjang Sungai Gombak mulai dari Jelatek hingga pusat perbelanjaan Mid Valley untuk masyarakat berjalan kaki atau bersepeda.

Cabaran Amal Korporat akan berlangsung 11 hingga 13 Januari 2013 dengan beberapa jalan sekitar kota Kuala Lumpur ditutup. Rute jalan ditutup bermula dari KLCC, Jalan Pinang, Jalan Raja Chulan, Jalan Parlimen melalui Dataran Merdeka dan Jalan Sultan Salahudin.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement