Senin 05 Nov 2012 06:59 WIB

Dua Turis Jepang Tewas Diterjang Badai Salju

Badai Salju di Polandia
Badai Salju di Polandia

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Dua wisatawan Jepang tewas dan satu lagi belum ditemukan setelah terjebak di satu gunung yang diselimuti salju di Provinsi Hebei, Cina utara, kata pemerintah lokal Ahad larut malam (4/11).

Dua wanita berkebangsaan Jepang, yang berusia 62 dan 68 tahun, dikonfirmasi tewas dan seorang pria Jepang yang berusia 76 tahun hilang, kata Departemen Penerangan Kabupaten Huailai di dalam satu pernyataan.

Seorang lagi wisatawan Jepang (59) dan seorang pria Cina --yang bekerja buat satu lembaga perjalanan Jepang-- dirawat di satu klinik desa, sebab jalan ke luar dari gunung itu masih tertutup salju, demikian laporan Xinhua, Senin pagi.

Keempat wisatawan Jepang itu dan dua wisatawan Cina mendaki satu gunung dari wilayah Beijing ke satu bagian pariwisata Tembok Besar, Sabtu pagi.

Keenam orang tersebut terjebak akibat badai salju, setelah mencapai wilayah gunung di Kabupaten Huailai di Provinsi Hebei --yang bertetangga, kata pernyataan itu.

Lebih dari 150 orang berjuang melawan salju setinggi pinggang orang dewasa untuk mencari banyak wisatawan setelah memperoleh informasi dari seorang wisatawan yang berhasil turun dari gunung untuk meminta bantuan polisi.

Salju tebal menyelimuti banyak tempat di Cina utara, termasuk Beijing dan Hebei pada akhir pekan.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement