Senin 12 Nov 2012 10:19 WIB

70 Persen Hutan Konservasi Bengkulu Rusak

Red: Dewi Mardiani
Perambahan hutan
Perambahan hutan

REPUBLIKA.CO.ID, BENGKULU -- Kawasan hutan konservasi di Provinsi Bengkulu yang luasnya sekitar 45 ribu hektare, saat ini 70 persen kondisinya rusak akibat perambahan.

"Kerusakan kawasan hutan konservasi itu dilihat oleh Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah melalui udara," kata Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu, Anggoro Dwi Sujiarto, Senin (12/11).

Ia mengatakan dirinya bersama Plt Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah dan dari beberapa instansi terkait melihat kerusakan kawasan hutan itu melalui udara selama dua jam penerbangan pada Ahad (11/11). Selama ini berdasarkan laporan di lapangan kerusakan hutan itu berkisar 40-60 persen, namun setelah dilihat lebih tinggi yaitu sekitar 70 persen.

Ia menjelaskan, kawasan hutan konservasi yang ditinjau itu ada sembilan titik dan tujuh kawasan antara lain utan buru Bukit Kabu, TWA Bukit Kaba, hutan konservasi di Lebong, hutan Pusat Latihan Gajah (PLG) Seblat dan TWA Antai panjang Kota Bengkulu. Dari jumlah itu rusak paling tinggi terjadi di kawasan hutan buru Bukir Kabu di Kabupaten Seluma dari luas 9.036 ha rusak 75 persen antara lain oleh perambah.