Sabtu 17 Nov 2012 12:40 WIB

Duet Dzumafo-Kenji Kian Tajam

Persib Bandung
Foto: Antara
Persib Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Duet penyerang Persib, Herman Dzumafo dan Kenji Adhicihara menunjukan ketajaman yang menjanjikan bagi Tim Bandung itu setelah tampil padu pada laga melaran Akademi Sepak Bola D-Spot 13-2 di Stadion Siliwangi Bandung, Sabtu (17/11).

"Ada harapan, keduanya menunjukan komunikasi dan kerja sama yang lebih baik, terlepas dari gol yang dicetak keduanya tampil impresif," kata Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman di Bandung.

Pada pertandingan itu, Dzumafo dan Kenji diduetkan sebagai striker 'kembar' Maung Bandung, masing-masing mencetak hatrik pada pertandingan tersebut. Selain itu, Persib juga menguji ketangguhan pemain asing Mahmoud Misouri (Iran) yang masih dalam tahap seleksi di tim itu. Termasuk pula dua pemain lainnya Naser al Sebai dan Todd Howart.

Uji tanding melawan Akademi Sepak Bola D'spot itu, merupakan rangkaian dari persiapan Persib Bandung mengikuti turnamen pra musim pada awal Desember 2013. "Persib akan melakukan beberapa pertandingan uji tanding lagi, termasuk memaksimalkan permainan di lapangan," kata Djadjang.

Meski menyatakan puas dengan kinerja lini depan timnya yang terus meningkat, namun Djadjang menkritisi kinerja lini belakang timnya yang masih perlu ditingkatkan lagi kinerjanya. "Masih ada beberapa sektor yang harus dibenahi, salah satunya di lini belakang. Namun masih banyak waktu untuk melakukan pembenahan," kata Djadjang.

Lini belakang Persib saat ini ditempati Maman Abdurahman, Herman Abanda dan Tony Sucipto. Selain itu ada beberapa pemain lainnya yang melapis. Terkait pemain asing Asia yang disiapkan untuk lini pertahanan, kata Djadjang saat ini ada tiga pemain yang melamar dan masih seleksi. Keputusan terkait pemain itu akan diputuskan pekan depan.

"Saya sudah melihat penampilan Misouri, sejauh ini bagus. Namun kami harus melihat kedua pemain lainya Naser al Sebai dan Todd Howwart," kata Pelatih Persib Bandung itu menambahkan.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement