Ahad 18 Nov 2012 10:01 WIB

ESDM Kesulitan Tertibkan Galian Pasir Ilegal

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Chairul Akhmad
Penambangan pasir (ilustrasi).
Foto: Antara/Noveradika
Penambangan pasir (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA – Eksplorasi tambang pasir ilegal masih marak terjadi di wilayah Purwakarta.

Instansi terkait, tak berkutik dengan kondisi tersebut. Pasalnya, perusahaan yang menambang pasir tersebut diduga dibekingi orang kuat di daerah ini.

"Ada dua lokasi, di Desa Citalang, Kecamatan Purwakarta," ujar Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Kabupaten Purwakarta, Tarsamana Wawan Setiawan, Ahad (18/11).

Tambang tersebut merupakan pasir sedot. Aktivitas penambangan itu, sudah berjalan sekitar tiga bulan yang lalu. Eksplorasi tersebut, sangat sulit ditertibkan.

Tak tanggung-tanggung, aktivitas ilegal itu berani menggunakan alat berat.  Sehingga, penambangannya dalam skala besar.

Wawan mengaku sudah kehabisan cara untuk menertibkan aktivitas tersebut. Berkali-kali petugas datang dan menyegel tempat itu. Namun, aktivitas penambangan tetap saja jalan hingga sekarang ini.

 

Sebenarnya, upaya penertiban sudah berkali-kali dilakukan. Akan tetapi, tetap saja membandel. Padahal, aktivitas tersebut sama sekali belum memiliki izin. Seharusnya, mereka menghentikan dulu kegiatan eksplorasi tersebut.

 

Wawan menambahkan, masih adanya aktivitas penambangan belakangan muncul keresahan dari warga sekitar. Warga sering mengeluhkan soal penambangan tersebut. Bahkan, keberatan mereka sudah dilayangkan melalui surat.

Para warga ini mengancam akan bertindak sendiri jika pemerintah dan aparat keamanan dinilai gagal menegakan aturan. Pasalnya, penambangan membahayakan.

 

Wawan menyebutkan, jenis bahan tambang yang dieksploitasi di desa itu pasir sedot. Dari sekian banyak lokasi, hanya dua yang membandel. Lokasi pertama memiliki luas sekitar dua hektare. Lokasi kedua luasanya kurang dari  sehektare. ESDM sendiri, tidak mengetahui secara persis pemilik sebenarnya dari dua pertambangan itu.

Karena kehabisan akal, akhirnya Dinas ESDM menyerahkan sepenuhnya ke Polres Purwakarta, Kodim 0619, serta Satpol PP.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement