Senin 26 Nov 2012 13:14 WIB

Sutan Bhatoegana Dinilai Lecehkan Gus Dur

Rep: Indah Wulandari/ Red: Karta Raharja Ucu
KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur (alm).
Foto: kasimbenzema.blogspot.com
KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur (alm).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sutan Bhatoegana dinilai sedang memancing di air keruh. Tudingannya kepada Presiden RI keempat, Abdurahman Wahid atau Gus Dur yang lengser karena terlibat korupsi, memancing reaksi keras keluarga besar Nahdlatul Ulama, salah satunya Pimpinan Pusat Pencak Silat NU Pagar Nusa.

Politisi asal Medan tersebut dituntut mencabut pernyataannya dan menyampaikan permintaan maaf secara terbuka. Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Pencak Silat NU Pagar Nusa Muchamad Nabil Haroen, meminta pencabutan pernyataan dan permintaan maaf disampaikan Bhatugana secara terbuka.

"Jika Bhatugana tidak segera mencabut pernyataannya dan meminta maaf secara terbuka, saya khawatir itu akan memancing kemarahan besar Nahdliyin (sebutan warga NU). Dan kalau itu terjadi, kami tidak akan bisa membendungnya," tegas Nabil di Jakarta, Senin (26/11).

Pernyataan Bhatugana, dinilai Nabil tak ubahnya mencoba mengubah catatan sejarah yang dicatat dan diingat publik, jika Gus Dur lengser bukan karena korupsi, melainkan tragedi politik. "Dia (Bhatugana) sudah merendahkan akal budi dan ingatan publik. Dia juga mengabaikan SP3 (Surat Perintah Penghentian Penyidikan) yang diterbitkan Jaksa Agung, bahwa Gus Dur bersih dari kasus Bruneigate dan Buloggate. Itu sudah terbukti, dan justru kasus Century yang belum terbukti," tegas Nabil.

Nabil juga menyebut Bhatugana cuma mencontoh dan mengulangi kemalasan politik yang biasa dipakai untuk pengalihan isu. Menukil sebuah pepatah Arab, Nabil mengatakan, 'khudz ma shafa watruk ma kadar', yang artinya ambil jernihnya dan tinggalkan yang keruh. (baca: Kaum Nahdliyin Kecam Sutan Bhatoegana).

"Bathoegana dengan begitu tak hanya melecehkan Gus Dur, tapi memaksa Gus Dur untuk menutupi kekeruhan yang terjadi di rezim pemerintahan yang berkuasa saat ini," jelas Nabil tegas.

Seperti diberitakan sebelumnya, dalam sebuah acara talk show di sebuah televisi bersama mantan Juru Bicara Gus Dur, Adhie Masardi, Sutan menyebutkan, Gus Dur semasa menjadi presiden pernah tersandung masalah hukum, yakni Buloggate dan Brunaigate sehingga lengser. Pernyataan tersebut tidak sekedar melecehkan Gus Dur, melainkan juga memaksa Gus Dur untuk menutupi kekeruhan yang terjadi di rezim pemerintahan saat ini.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement