Jumat 07 Dec 2012 09:36 WIB

Sunye Wonder Girls Bakal Gelar Resepsi di Seoul Lotte Hotel

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Fitria Andayani
sunye wonder girls
Foto: soompi.com
sunye wonder girls

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Pimpinan girlband Wonder Girls, Min Sunye, tengah sibuk mempersiapkan pesta pernikahannya yang akan digelar tahun depan. Perwakilan label grup, JYP Entertainment, baru-baru ini mengumumkan resepsi pernikahan Sunye akan digelar di Seoul Lotte Hotel di Sogongdong, Korea Selatan.

"Sunye akan menikah pada 26 Januari 2013 sekitar pukul 12.30 siang," kata perwakilan JYP, dikutip dari Soompi, Jumat (7/12). Sunye dan calon suaminya akan menghias tempat pernikahannya laiknya gereja untuk hari spesial mereka.

 

Alasan gadis berusia 23 tahun ini memilih Seoul Lotte Hotel karena daya tampungnya besar. Apalagi, banyak rekan, wartawan, dan penggemar yang akan datang ke pesta pernikahannya.

 

Siapa yang akan menjadi pembawa acara di resepsi pernikahan Sunye? Dia tak lain adalah vokalis 2AM, Jo Kwon, yang merupakan sahabat dekat Sunye. Keduanya bersahabat dekat lebih dari 11 tahun.

 

Calon suami Sunye adalah seorang misionaris Korea-Kanada. Keduanya bertemu di Haiti. Setelah pernikahan, Sunye sementara akan fokus menjalani profesi barunya, sebagai istri dan ibu rumah tangga. Sedangkan keempat personil Wonder Girls lainnya akan fokus pada solo karir. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement