Senin 10 Dec 2012 05:25 WIB

Bikin Panas, NATO Tempatkan Rudal Patriot di Seluruh Negara Anggota

Red: Endah Hapsari
NATO-AS/ilustrasi
Foto: army.mil
NATO-AS/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Kepala Staf Angkatan Darat Rusia mengabarkan tentang penempatan perisai anti-roket Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) di wilayah negara anggota lembaga tersebut.

Valery Gerasimov, mengatakan bahwa NATO akan menempatkan perisai anti-roket baru di wilayah negara anggotanya dengan maksud untuk melindungi seluruh negara yang memiliki kepentingan yang sama dari serangan potensial.  

Ia menambahkan, "Agar proyek ini dapat terwujud, sistem pertahanan anti-udara dan roket, negara-negara anggota NATO akan dipusatkan dalam satu sistem pertahanan."

Masalah ini mencuat setelah 28 negara anggota NATO sepakat menempatkan sistem pertahanan rudal anti-udara Patriot di perbatasan Turki-Suriah untuk mencegah serangan potensial Suriah. Vladimir Putin, presiden Rusia dalam kunjungan terakhirnya ke Turki menila bahwa sistem pertahanan ini tidak dapat dipercaya.