Rabu 12 Dec 2012 20:16 WIB

Pesona 12-12-12 untuk Kelahiran Anak

Red: Heri Ruslan
 Bayi yang lahir pada tanggal unik 12-12-2012
Foto: Antara/Septianda Perdana
Bayi yang lahir pada tanggal unik 12-12-2012

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Tanggal 12 Desember 2012 dengan komposisi angka unik (12-12-12) menjadi momentum istimewa sejumlah ibu yang melahirkan, baik melalui persalinan normal maupun operasi caesar.

"Saya menganggapnya (kelahiran anaknya, red.) sebagai anugerah. Sebab, tepat di tanggal cantik ini (12-12-12, red.)," kata seorang ibu yang melahirkan di RSUP dr Kariadi Semarang, Sri Sunarti (29), di Semarang, Rabu.

Menurut perempuan yang melahirkan anak keempatnya melalui persalinan normal itu, semula dokter menetapkan prediksi hari kelahiran (HPL) anaknya itu pada 4 Desember 2012, tetapi ternyata kelahirannya mundur.

Istri dari Joko Wilono (32) itu bersyukur dengan HPL prediksi dokter yang meleset dan ternyata justru dia melahirkan pada tanggal cantik, sebab momentum seperti 12-12-12 sangat jarang berulang pada masa mendatang.

"Angkanya kan unik 12-12-12, jadi lebih mudah diingat. Ya terus terang saya sangat bersyukur. Kelahiran anak saya dalam kondisi sehat sudah merupakan anugerah, apalagi tepat pada momentum tanggal cantik," katanya.

Sedikit berbeda dengan Dewi Puspita (25), meski sama-sama melahirkan lewat persalinan normal pada momentum 12-12-12, kelahiran anaknya tersebut justru lebih cepat dibandingkan dengan prediksi HPL dari dokter.

Abdul Kodir (26), suami Dewi mengatakan semula dokter menentukan HPL anaknya pada 16 Desember 2012, tetapi istrinya sejak dua hari lalu kerap mengalami kontraksi dan dirujuk rawat inap di RSUP dr Kariadi Semarang.

"Saya sendiri sempat panik karena kelahiran anak saya lebih cepat dari HPL. Alhamdulillah semua berjalan lancar dan kami sangat bersyukur karena kelahiran anak saya bertepatan dengan tanggal cantik," katanya.

Meski sudah cukup lama memikirkan nama yang bagus dan indah untuk anaknya, sampai dengan saat ini keluarga kecil yang tinggal di kawasan Penggaron Semarang itu belum menentukan nama yang tepat diberikan untuk buah hatinya.

Kepala Hubungan Masyarakat, Hukum, dan Pemasaran RSUP dr Kariadi Semarang dr Darwito mencatat enam kelahiran bayi pada momentum 12-12-12, terdiri atas tiga kelahiran melalui persalinan normal dan tiga melalui operasi Caesar.

"Proses kelahiran, baik normal maupun operasi caesar sudah melalui indikasi medis. Artinya, kebetulan saja enam bayi tersebut lahir di tanggal yang cantik ini," kata dokter spesialis bedah onkologi itu.

Sejumlah RS lain di Kota Semarang juga menangani kelahiran tepat pada momentum 12-12-12 dengan jumlah bervariasi, seperti RS Telogorejo Semarang menangani tiga kelahiran lewat operasi caesar.

Selain itu, RS Roemani Semarang tercatat menangani enam kelahiran, yakni satu persalinan normal dan lima lewat operasi caesar, serta RS Islam Sultan Agung Semarang menangani empat kelahiran lewat operasi caesar pada 12-12-12.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement