REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Djoko Widodo menyempatkan diri menonton konser band legendaris asal Amerika Serikat, Guns N' Roses (GnR) di Pantai Festival Ancol, Jakarta Utara, Ahad (16/12).
Jokowi datang memakai kaos bergambar GnR, sehingga mendapat tepukan tangan dari para penonton. Ini yang ajib, meski seorang pejabat, mantan Walikota Solo itu nonton di kelas festival, bukan di kelas VIP.
Sebelum bertolak ke Ancol, tempat dilangsungkannya konser, Jokowi sempat mendatangi kantor DPD PDI-P di Tebet, Jakarta Selatan, untuk melakukan rapat koordinasi.
Seusai rapat, Jokowi sempat menunjukkan kaus berwarna hitam bergambar tengkorak, lambang dari grup band beraliran metal tersebut. "Saya sudah siap nonton konser, ini bajunya," ujar Jokowi sambil mengacungkan jari kelingking, telunjuk, dan jempolnya dalam waktu bersamaan.
Sebenarnya, Jokowi sempat keberatan menunjukkan baju metalnya tersebut, karena ketika itu dia masih memakai kemeja merah. Jokowi mengaku memang menggemari band yang berdiri 1985 itu.