REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Penembakan Sandy Hook yang terjadi pada Sabtu (15/12) lalu ternyata membawa dampak besar pada dunia hiburan di Amerika.
Dikutip dari Daily Mail, rencana penayangan perdana Django Unchained terpaksa dibatalkan karena pihak Columbia Picutures selaku distributor, khawatir masyarakat masih trauma dengan kejadian memilukan ini. Sebagai ganti, Paramount berencana akan menggelar screening secara tertutup yang hanya akan dihadiri para pemain dan kru film besutan sutradara Quentin Tarantino ini.
Tidak hanya itu, pemutaran perdana film Jack Reacher yang dibintangi oleh Tom Cruise di Amerika juga ditunda dengan alasan serupa. Studio yang menggarap film tersebut, Paramount Pictures mengatakan keputusan tersebut diambil sebagai bentuk penghormatan terhadap keluarga korban dalam peristiwa itu.
Film Jack Reacher rencananya akan mulai diputar di seluruh Amerika pada tanggal 21 Desember. Sementara untuk penonton di Inggris baru bisa menyaksikan film ini pada tanggal 26 Desember.
Di jagad televisi, penembakan yang menewaskan 20 orang anak sekolah dasar ini, juga mendorong stasiun televisi Fox mengganti serial Family Guy dengan tayangan komedi berbeda. Candaan vulgar yang kerap terlontar dari serial besutan sutradara Seth McFarlane ini, dikhawatirkan akan membuat masyarakat yang masih berduka tersinggung.