Rabu 19 Dec 2012 20:02 WIB

Presiden SBY Tiba di India

Presiden SBY dan Ibu Ani Yudhoyono bertolak menuju Darwin Australia
Foto: Haryanto/Setpres
Presiden SBY dan Ibu Ani Yudhoyono bertolak menuju Darwin Australia

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DEHLI -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Rabu sore pukul 16:30 waktu setempat tiba di Bandara Internasional Indira Gandhi New Delhi.

Kepala Negara didampingi sejumlah menteri antara lain Mendiknas Muhammad Nuh, Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menlu Marty Natalegawa dan Menteri Kelautan dan Perikanan Syarif Cicip Sutardjo serta sejumlah pejabat lainnya dijadwalkan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN-India yang berlangsung pada 20 Desember mendatang.

Sebelumnya Presiden melakukan kunjungan kerja di Malaysia menghadiri pertemuan konsultasi tahunan pemimpin kedua negara dan juga menerima gelar Doktor Honoris Causa dari Universitas Utara Malaysia.

KTT ASEAN -India yang dilangsungkan di New Delhi salah satunya merupakan peringatan 20 tahun kerja sama ASEAN dengan negara di kawasan Asia Timur tersebut.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement