Rabu 26 Dec 2012 17:31 WIB

Iran 'Bekingi' Suriah Melawan AS

Iran dan suriah
Foto: Press TV.ir
Iran dan suriah

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Iran bakal "membekingi" rakyat dan pemerintah Suriah dalam menghadapi Amerika Serikat dan sekutunya. Hal ini diungkapkan Wakil Menteri Luar Negeri Iran Urusan Arab dan Afrika, Amir Abdollahian, Selasa (26/12) . 

"Iran berdiri dengan rakyat dan pemerintah Suriah dalam melawan plot Barat, terutama Amerika dan sekutunya di kawasan itu," kata Amir-Abdollahian seperti dikutip Xinhua dalam pertemuan Selasa (25/12) dengan duta Suriah yang baru diangkat untuk Teheran, Adnan Mahmoud.

Iran menganggap pihak-pihak yang menyokong oposisi Suriah dengan bantuan militer dan ekonomi bertanggung jawab atas pembunuhan warga Suriah, penghancuran infrastruktur negara dan destabilisasi daerah. 

Dialog nasional antara pemerintah Suriah dengan oposisi adalah satu-satunya jalan keluar dari krisis, kata Amir. Ia juga menambahkan kalau " musuh-musuh Suriah sedang menapaki jalan yang salah dan tidak akan pernah berhasil mencapai tuntutan mereka."

Duta Besar Suriah mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan bangsa Iran untuk sikap mereka terhadap Suriah. Duta besar juga mendesak perluasan hubungan bilateral, khususnya di sektor perdagangan dan ekonomi, dan menggarisbawahi pentingnya menggunakan potensi kedua negara untuk menghadapi perang ekonomi. 

Iran adalah sekutu regional utama pemerintah Suriah dalam konflik dengan kelompok oposisi.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement