Kamis 27 Dec 2012 11:21 WIB

Cagub Jabar Incar Suara Pedagang Pasar Tradisional

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Heri Ruslan
Suasana di salah satu pasar tradisional.
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Suasana di salah satu pasar tradisional.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pasar tradisional menjadi rebutan pasangan cagub dan cawagub Jawa Barat untuk mendulang suara. Sebanyak 690 pasar tradisional dapat menjadi lumbung suara bagi para calon.

Pengamat Politik dari Universitas Parahyangan, Asep Warlan mengatakan pemilih dari kalangan pedagang pasar tradisional cukup seksi dalam mendongkrak suara dalam pilgub Jawa Barat.

"Dilihat dari jumlah pasar yang ada di Jawa Barat dapat ditaksir dapat terkumpul jutaan suara," jelasnya Kamis (27/12).

Pasar tradisional wilayah strategis untuk mengumpulkan suara. Sehingga isu permasalahan yang ada di pasar tradisional sangat mungkin untuk dimainkan.

Lebih lanjut Asep juga menjelaskan biasanya isu tersebut dimunculkan oleh cagub non-incumbent. Hal itu karena politik mereka yang sifatnya menyerang kelemahan petahana yang masih memimpin.

Pasangan calon tersebut berusaha agar dapat meyakinkan para pedagang melalui sebuah konsep yang matang untuk perbaikan.

"Konsep dengan bentuk sederhana dapat mudah dimengerti oleh pedagang," jelasnya.

Selain itu para cagub yang menjual isu pasar harus mampu merealisasikan janjinya. Sehingga masyarakat tidak merasa dikecewakan oleh janji palsu saja.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement