Selasa 01 Jan 2013 09:55 WIB

Charb: Komik Kartun Nabi Diedit Orang Islam

Stephane 'Charb' Charbonnier
Foto: AP/Michel Euler
Stephane 'Charb' Charbonnier

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Stephane Charbonnier, penerbit Charlie Hebdo sekaligus ilustrator komik, Rabu besok bakal meluncurkan komik biografi Nabi Muhammad SAW. Charbonnier mengklaim komik tersebut telah mendapat ‘restu' umat Islam.

‘’Ini adalah sebuah biografi yang diresmikan oleh Islam karena diedit oleh Umat Muslim,’’ kata Charbonnier seperti dikutip Alarabiya dari AFP.

Charbonnier mengatakan komik biografi tentang Nabi Muhammad itu akan diluncurkan pada Rabu besok dan disatukan dengan biografi peneliti Francis-Tunisia yang dikenal dengan nama samaran Zineb.

Charbonnier yang dikenal dengan nama Charb itu mengaku dirinya mendapat ide meluncurkan komik biografi tentang Nabi Muhammad sejak enam tahun silam. Dia terinspirasi oleh surat kabar Denmark, Jyllands-Posten, yang mempublikasi 12 kartun Nabi Muhammad pada September 2005.

Ulah surat kabar Jyllands-Posten tersebut memicu gelombang demonstrasi umat Islam di Denmark. Pada awal 2006, gelombang demonstrasi menentang penerbitan kartun Nabi itu menyebar hampir ke seluruh dunia.

Charlie Hebdo sendiri semakin memanaskan suasana. Majalah yang mengklaim beraliran satir (olok-olok) tersebut justru menerbitkan ulang kartun Nabi surat kabar Jyllands-Posten.

Kini, Charlie Hebdo berencana meluncurkan komik kartun Nabi Muhammad di awal tahun 2013 ini. Charlie Hebdo pernah dimolotov gara-gara menerbitkan gambar kartun yang diasosiasikan sebagai Nabi Muhammad SAW.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement