REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus semakin dekat untuk mendapatkan amunisi baru sebagai tambahan kekuatan di lini belakang. Klub asal Turin ini tinggal selangkah lagi untuk memboyong pemain bertahan tim nasional Italia, Federico Peluso.
"Federico Peluso menjalani pemeriksaan medis di Turin pada pagi ini (Rabu)," berikut keterangan dalam laman resmi Juve, Rabu (2/1).
Setelah menjalani serangkaian tes di Clinica Fornaca, Peluso melakukan pemeriksaan lebih lanjut di Istituto di Medicina dello Sport. Andai lolos tes ini, Peluso akan segera menjadi bagian skuat Bianconeri.
Sudah lama Juve memantau perkembangan Peluso. Bek berusia 28 tahun itu menarik perhatian setelah bermain apik bersama Atalanta musim lalu. Hingga saat ini, Peluso masih menjadi bagian sentral di lini belakang skuat Orobici.
Ia juga berhasil mendapatkan perhatian pelatih tim nasional Italia dan melakoni laga debutnya pada Agustus 2012. Sejak saat itu, ia sudah tiga kali tampil dan menyumbangkan satu gol.