REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNG PINANG---Badan Pusat Statistik mencatat sebanyak 74.275 warga negara Singapura berlibur ke Provinsi Kepulauan Riau pada November 2012.
"Dilihat dari kebangsaan, wisman berkebangsaan Singapura masih merupakan yang terbanyak berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Jumlah wisatawan asal Singapura yang berkunjung ke wilayah itu pada November 2012 mencapai 51,63 persen," ujar Kepala Badan Pusat Statistik Kepri, Badar, di Tanjungpinang.
Badar mengemukakan, wisman kebangsaan Singapura yang berkunjung ke Kepri saat ini mengalami penurunan sebesar 0,68 persen dibanding dengan keadaan bulan Oktober 2012. Namun wisatawan berkebangsaan Singapura selama ini mendapat peringkat terbanyak mengunjungi Kepri.
"Total wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke wilayah ini pada saat itu mencapai 143.858 orang, turun sebesar 1,76 persen dibanding jumlah wisman pada bulan sebelumnya yang mencapai sebanyak 146.433 orang," ujarnya.
Sementara wisatawan dari Malaysia selama November 2012 mencapai 23.178 orang atau naik 14,99 persen dan merupakan jumlah wisatawan terbesar kedua selama November 2012. Kontribusi wisman asal Malaysia mencapai 16,11 persen dari jumlah wisman yang berkunjung ke Kepri.
Sedangkan wisatawan dari negara lainnya yang berkunjung ke Kepri selama November 2012 konstribusinya masih di bawah 5 persen, seperti wisatawan dari Korea Selatan (4,11 persen), Cina (3,21 persen), Filipina (2,95 persen), Jepang (2,79 persen), India (2,69 persen), Inggris (1,69 persen), Australia (1,29 persen), dan Amerika (1,14 persen).
"Wisman yang berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau pada bulan November 2012, sebesar 70,82 persen masuk melalui pintu masuk yang ada di Kota Batam dengan jumlah wisatawan 101.881 orang," ujarnya.
Badar mengungkapkan, konstribusi jumlah wisman yang berkunjung ke Kepri terhadap jumlah seluruh wisman yang berkunjung ke Indonesia selama bulan November 2012 mencapai 20,73 persen. Jumlah wisman yang berkunjung ke Indonesia tercatat sebanyak 693.867 orang.
Berkurangnya jumlah kunjungan wisman selama bulan November 2012 disebabkan turunnya jumlah kunjungan wisman di tiga pintu masuk, yaitu pada pintu masuk di Kabupaten Bintan (11,82 persen), Kota Tanjungpinang (2,24 persen), dan Kota Batam (0,36 persen). Sebaliknya jumlah kunjungan wisman di Kabupaten Karimun selama bulan November 2012 mengalami kenaikan sebesar 17,37 persen.
"Bila dibandingkan dengan jumlah wisman yang berkunjung ke Kepri pada bulan yang sama tahun 2011, wisman yang berkunjung pada November 2012 juga turun sebesar 0,39 persen, dimana pada bulan November 2011 jumlah wisman yang berkunjung ke wilayah itu mencapai 144.426 orang," katanya.